Resep Pastel Sayur. Lezat Bergizi, Gampang Bikinnya..

 

Kue pastel berasal dari Portugis dan Brazil. Di Brazil, pastel ini merupakan makanan siap saji yang berbentuk setengah lingkaran dengan isian daging sapi yang dicincang, krim keju, udang, daging ayam, hingga keju mozarella.

Di Indonesia sendiri, pastel banyak ditemukan dengan isian sayur wortel yang dipotong dadu, telur, dan daging ayam. Pastel menciptakan rasa yang lezat, sehingga banyak orang menyukai kue pastel.

Untuk membuat pastel sayur ini cukup mudah. Bunda bisa langsung mempraktikkannya di rumah sesuai dengan selera.

PASTEL SAYUR 😍
By @melin_pn

Bahan-bahan:

Bahan kulit

  • 250 g Tepung terigu
  • 1 butir Telur
  • 40 g Margarin
  • 100 ml Air
  • 1/2 garam

Bahan isian

  • 3 wortel
  • 2 kentang
  • 1 jagung manis
  • Secukupnya seledri dan daun bawang
  • 1/2 sdm royco ayam
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • Minyak goreng untuk menggoreng

Langkah

1. Cara membuat kulit pastel, nasukkan tepung terigu, telur dan margarin. Aduk hingga tercampur rata. Sembari adonan terus diaduk, tuang air sedikit demi sedikit. Adonin adonan sampai kalis, kemudian ambil ½sdm adonan, bulatkan lalu di giling dengan menggunakan gelas/rolling pin.

2. Cara membuat isian pastel, cincang dadu semua sayuran, panaskan minyak, masukan sayuran lalu beri royco dan garam, masak sampai matang.

3. Kulit yang sudah dicetak kemudian, isi dengan sayuran yang sudah di masak, rekatkan kedua sisi, lalu plintir-plintir. Panaskan minyak di wajah dengan api sedang, goreng adonan hingga matang atau berwarna coklat keemasan. Pastel sayur siap disajikan😍🤗 (*mohon maaf plintiran pastel saya kurang bagus karna pertama kalinya saya membuat pastel🙏)

0 Response to "Resep Pastel Sayur. Lezat Bergizi, Gampang Bikinnya.."

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel